Thursday, April 30, 2020

/

Sudah menjadi bahasan umum di mana-mana terkait kepribadian MBTI. Pasti pernah baca, baik di thread Twitter, di story Instagram, atau bahkan blog orang lain sebelum gue ini. Nah, ada sebanyak 16 kategori yang bisa dibaca dan kalau yang belum coba tesnya bisa cek di situs-situs yang tertera pada gambar ya! Sebenarnya ada banyak situsnya, tapi ini beberapa yang pernah gue coba. Lalu, di gambar nomor 3 itu situs yang paling terkenal (sepertinya) dan tampilan situsnya tuh colorful jadi senang bacanya hahaha (kalo gue, sih).

Pertama kali gue tes itu di tahun 2017. Hasilnya berbeda-beda, tetapi tidak terlalu signifikan. Nah, kenapa bisa ingat? Oh, tentu saja karena gue simpan semua hasilnya hahaha. It's like my habits, I love to archive anything! Nih, tak share hasilnya di mari~

Situsnya bisa dilihat di sini


Situsnya bisa dilihat di sini


Situsnya bisa dilihat di sini

Dari ketiga gambar sudah saklek ya kalo gue itu pasti E dan F alias Extrovert dan Feeling banget anaknya hahaha. Nah, di unsur yang lainnya gue kadang Sensing kadang Intitution atau kadang Judging dan kadang Perceiving dah tuh.

Selang beberapa tahun kemudian, tahun 2019 sih, gue nyoba lagi kan tesnya dan kali ini gue share juga ke temen dekat gue. Gue coba tesnya pakai yang di situs gambar tiga itu. Hasilnya? Berbeda lagi hahahaha. Kali itu gue dapat ENFP-T, The Campaigner. Ini nyobain tes-nya di hp, jadi tampilannya kecil begini hahaha. Terus kayanya nemu apa dikasih ya, link yang Bahasa Indonesia. Ya, memang di situsnya mereka menyediakan berbagai bahasa juga kok.


Oh, ya jadi ada yang jenis A dan T. Kapan hari nemu di Instastory orang gitu. Kayanya dia cukup terkenal juga deh. Entah apa doi influencer ya atau orang baik aja yang ingin berbagi. Anyway, bedanya A dan T ada di gambar berikut ini:
Sumber asli di sini
Monmaap kecil-kecil tulisannya hahaha. As always, ambilnya dari hp. Sebenarnya lengkapnya bisa dibaca di link tersebut ya.

Berhubung banyak banget tulisan di sana terkait ini, gue mau ambil beberapa yang unik buat dirangkum di sini deh, hahaha.

What are the best gifts for each MBTI type? Link asli di sini
ENFJ - A large marketing exposure for their business.
ESFJ - Their favorite dish done to perfection.
ESFP - A party filled with people who adore them.
ENFP - A day in bed at a beach side vacation home with the love of their life (at that point in time)

Nah, kalo gue saat ini lebih relate ke yang ENFP karena sesuka itu sama laut dan pantai. Terlebih kangen banget tahun ini belum berkunjung ke sana:") Kalo nanti suatu saat pergi honeymoon juga memang maunya ke tempat-tempat seperti itu. Oh, sebenarnya juga ingin satu hal lagi, pergi naik gunung dan camping! Hahahaha


How could each MBTI type be summarized in one sentence? Link asli di sini
ENFJ: care taking, insightful, gym-junkies, analytical, worries about their own morality, critical of too many possibilities, their long term memory is kaput, can be cruel when angry
ESFJ: super-friendly, duty minded, thinks of new possibilities always, not the most logical, worries about being authentic, critical of the appearance of others even if they don’t say it, blind to most probable outcomes of their actions, not the greatest at solving problems.
ESFP: sensory focused, authentic, fixer, lacking long term planning though they can improve, worries about duty and routines, critical of bandwagons, blind to logic mostly, bad at brainstorming.
ENFP: creative, authentic, intelligent, nerdy, worries about being limited to one possible future, critical of group think, blind  spot is overdeveloped logical systems which are boring, can become a comfort eater under extreme stress or overexercise.

Ini, sejujurnya, merasa gue ada semua di masing-masing itu, hahaha. Jadi, kayanya kalau ini mending gue urutin aja ya. Sepertinya, begini: ENFP-ESFJ-ESFP-ENFJ Lah, tetep ya gue lebih ke ENFP dah ini, hahaha gimana sih?

What kind of criminal would each MBTI type be? Link asli di sini
ENFJ: Honey-trapping high profile figures for money or power.
ESFJ: Leader of a human trafficking nexus.
ESFP: The charming salesman that sells defective goods.
ENFP: Sells drugs masked as ice cream. Coco flavored ice cream isn't actually coconut flavored, but cocaine flavored. Coconut shavings are added to throw off the police.

 No comment, hahahahahahaha. Polos banget tanpa dosa deh yang ENFP itu. Dikira jual es krim, taunya diselipin drugs ya ampun dah, tapi cerdas juga, lol.

Which MBTI types are most likely to get which mental disorders? Link asli di sini
ENFJ: Bipolar Disorder
ESFJ: Binge Eating Disorder
ESFP: Alcohol/Substance Abuse
ENFP: Dependent Personality Disorder

Well, ENFP terlihat harmful tapi paling ngeselin ye. Tenang kok, gue cukup mandiri, hahaha. 

If every MBTI type was a song, which would they be? Link asli di sini
ENFJ (Protagonists) - “Those Who Fight” (FFII Remake) by Nobuo Uematsu
ESFJ (Consuls) - “Heathens” by Twenty One Pilot
ESFP (Entertainers) - “Don't Stop Me Now” By Queen
ENFP (Campaigners) - [1] “Shut Up and Dance” by WALK THE MOON, [2] “Never Never Gonna Give You Up” by Barry White

Wow, hampir semua tampak asing bagi gue, hahaha kecuali yang lagu Shut Up and Dance! Pas banget deh. Spesial nih kayanya ENFP dikasihnya dua lagu, yeah. Ok, ini yang terakhir deh. Lastly, gue mencoba kembali membuktikan hasil terkini tes MBTI gue (tahun 2020) dan voila!

Tertanda, tes 30 April 2020



Sunday, April 26, 2020

/

Hai. Sudah berapa lama blog ini tidak lagi tersentuh. Terakhir posting tahun 2017 dan itu pun isinya jualan, hahaha. Ya, memang dua tahun terakhir rasanya yang paling sibuk deh. Belum lagi tugas-tugas di pasca itu banyak. Padahal didesak untuk menulis juga lho, tapi ya yang lebih formal dan ilmiah, bukan yang seperti ini. Seharusnya menulis di sini bisa gue jadikan salah satu bentuk refreshing, tetapi gue lebih memilih media sosial, seperti Twitter dan Plurk untuk curhat-curhat mini dengan karakter berbatas 280 karakter, lol. Terkadang refreshing-nya nonton YouTube atau film-film hasil download atau minta ke teman. Sungguh, these past three years were exhausting, yet fun and memorable enough.

Sekarang, tbh, hidupku dikelilingi dengan membaca dan menulis wkwkwk. Membaca sebanyak-banyaknya agar bisa menulis. Membaca lebih banyak lagi agar bisa menyampaikan maksud dengan baik secara lisan. Menulisnya, tentu saja menggunakan kalimat baku dan bertema ilmiah. Terkadang karena jenuh, ingin mengutarakan tulisan singkat, padat nan jelas, ya bisa dilakukan di media sosial itu deh. Terus rasanya jadi geli sendiri kalau menulis di sini, baiknya baku atau bahasa lisan ya? Akhirnya, campursari aja deh, hahahahaha.

Sempat terbesit, ingin punya blog baru aja, tapi lucu deh baru blogging tahun 2020 sedangkan tren itu sudah ada sejak lama? Padahal, nggak ada yang judge juga sih hahaha. It's me with my best friend, The Overthinking. Dah lah, lanjut di sini aja. Paling ku-upgrade beberapa hal aja kali ya? Ganti template, dkk (kalau tidak malas, ofc, lol).

Oh, selain ini, ada juga Quora sih. Gue belum tau cara kerjanya gimana. Punya akun sih, dulu kayanya bikin karena perlu punya akun untuk bisa akses jawaban seseorang yang dia tulis di situ. Eh, entah sejak kapan (kayanya 2019 sih), situs Quora mulai trending dan banyak orang Indo yang suka nulis di situ. Kenapa bisa melejit gitu kesannya? Like, everyone is writing there?!! Apa bedanya sama blog gini?

Sepertinya, nih ya, karena di sana itu lebih interaktif. Ya di sini sebenarnya cukup interaktif sih, tapi terbatas pada saling memberi komen aja ya? Kalau di sana, orang itu bisa memberikan pertanyaan terbuka, siapa saja bisa jawab dan jadilah seperti mini blog yang berdasarkan topik yang diangkat dari pertanyaan tersebut. Nice, huh?

Kayanya segini aja deh of what I had in mind. Belum ada lagi yang ingin gue ceritakan lagi dan entah apakah ini akan berlanjut? Well, just wait and see.

Sunday, November 19, 2017

/

Buat temen-temen yang memiliki bibir kering atau yang suka pakai lipstik matte yang biasanya mengakibatkan bibir pecah2, wajib banget oles lipbalm ya... Biar bibir tetap terjaga lembap dan sehat.

Nah, oriflame punya produk lipbalm dari Love Nature Lip Balm yang bulan ini lagi turun harga loh.. Terdiri dari 3 varian rasa :

Raspberry - Membantu menutrisi dan menghaluskan dengan warna pink.

Cherry - Membantu melindungi dan melembabkan dengn warna merah.

Strawberry - Membantu menghaluskan dan menyegarkan dengan warna coral.





Bulan ini hanya 39.900 aja. Dan kalau pemakaian setiap hari bisa awet 1-2 bulan. Hemat banget kan...😍

Bisa hubungi LINE : lintang94 ya buat order 😍

Wednesday, March 9, 2016

/

Ya mungkin ini sudah sangat terlambat. Alhamdulillah, sebuah kesempatan untuk pertama kalinya diwawancarai dan hasilnya tertera pada koran. Rasanya deg-degan sewaktu ditanya mengenai hal-hal yang sebenernya sering ditanyakan pula oleh orang-orang pada umumnya, ya mengenai pengalaman apa yang didapatkan selama kuliah, suka dan duka, dan sebagainya.

It was truly an honor. I know it is a really late post. I would like to remember this chance for a whole life time. Arigatoo :')

Tuesday, January 12, 2016

/

Juni hingga Agustus 2015 jadi momen tak terlupakan dalam sejarah perkuliahan gue. Kenapa? Jadi, di bulan penuh cerita ini, untuk mahasiswa semester enam dihadapkan pada yang namanya KKN-P (Kuliah Kerja Nyata berbasis Profesi). Sebutannya sih selalu berganti seiring berjalannya waktu, dari yang KKN, KKP, KKBM hingga saat ini KKN-P (kalo gak salah urutannya begitu ya, hehehe). Oh ya, kegiatan ini WAJIB dan nilainya termasuk ke dalam KRS (Kartu Rencana Studi) kita selama kuliah, so memang kegiatan ini gak main-main. Apalagi membawa nama baik universitas.

Untuk tahun ini, kampus gue melaksanakan kegiatan KKN-P ke 13 wilayah di Indonesia. Menurut gue, cukup tersebar merata dibandingkan tahun lalu, walau mungkin terlihat hanya tersebar di sebagian besar Pulau Jawa. Wilayah tersebut dari yang terjauh hingga terdekat: Kabupaten Natuna, Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Jepara, Kabupaten Brebes, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Cilacap, Kabupaten Tegal, Kabupaten Lebak, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Garut, Kabupaten Purwakarta, dan Kabupaten Bogor. Tahun ini yang baru adalah wilayah Jepara, dimana itu lokasi KKN-P gue. Yay!

Nah, selama KKN-P ini kita dibentuk ke dalam satu tim/kelompok. Kelompok ini pun beranggotakan kurang kebih 5-8 orang. Kebetulan untuk kelompok gue, ada 5 orang termasuk gue. Kita bener-bener diacak (gue sendiri gak paham bagaimana pembagiannya), yang jelas kita mewakili fakultas kita masing-masing. Ah, memang tidak semua fakultas mengikuti kegiatan ini. Hanya 5 dari 9 fakultas yang tergabung dalam KKN-P 2015 ini.

Kembali ke judul postingan ini, gue akan beberkan masing-masing anggota kelompok gue ya! Urutan ini berdasarkan penulisan pembagian kelompok yang ternyata diurutkan dari alfabet NIM (Nomor Induk Mahasiswa). Bocoran: NIM gue akan selalu terletak di paling belakang atau nyaris, hehehe. Untuk kali ini sih, jadi paling belakang...

1. Akbar Alif Pribadi
Pertama kali jumpa, "beliau" ini pake baju olahraga, lengan panjang. Diajak diskusi, ngomongnya bener-bener seperlunya. Antara hemat ngomong atau lagi puasa ngomong. Kalo kata pepatah, kau yang memulai, kau pun yang mengakhiri, kalo dia malah jadinya lu yang memulai, gue mau mengakhiri... Overall, lelaki yang akrab disapa Akbar yang banyak fansnya ini, sukanya baca novel roman roman atau klasik semacamnya, baru bisa pake line hahaha, terus sekarang demen banget re-line akun puisi puisi buat cewenya (padahal gatau yah dibaca apa kagak hahaha), gak suka ikan ikanan dan sejenisnya, dan bisa diandalkan. Oh, ya panggilan buat beliau ini bermula Om dan menjadi Ayah.

2. Jawahirul Arifah
Miriiiiiiiiipnya gak ketulungan sama dosen gue di kampus hehehe. Sikapnya juga hampir sama pula! Semangat banget dan ngomongnya cepet nan banyak, jadi bikin suasana akan selalu ramai. Gue paling suka kalo Mamah (panggilan baru hingga sekarang, sebelumnya tante) lagi ngomong bahasa Jawa, udah gitu medok, gue berasa lagi mudik dan berasa suasana keluarganya. Mamah ini demennya pasti jajan, kayak gue hahaha, terus tiap pagi suka minum susu atau kopi atau apa aja yang lagi dipengen. Suka anak kecil juga kayak gue, perhatian sekaliii, suka foto-foto, dan yang paling gue inget suka meleng kalo lagi ngendarain motor sampe gue harus menyadarkannya hahaha.

3. Choirunnisa
Bude nama panggilannya, hahaha padahal mah Ica. Pinter bener dah gak boong, gue banyak belajar darinya (cieee). Bude ini kalo makan banyak bener, tapi badannya tetep langsing, bikin cewe cewe yang lain iri deh, kecuali gue kok. Biasanya kalo malem, pasti telfonan di kamar terus hingga yang lain kembali ke kamar, masih juga telfonan, sampe gue udah nambah makanannya, masih juga telfonan, hahaha. Sukanya pake kaos kaki kemana mana sampe pernah saking gak hati-hatinya, kaos kakinya kena 'oleh-oleh' sehingga harus diasingkan... Oh ya, punya kekuatan spesial lho bude ini. Bukan selain dia bisa tahu siapa yang ada di hati gue, tapi, dia bisa mengetahui apa yang sedang berada di belakangmu........

4. Arifatush Yuni Haryanti
Sefakultas sama gue, pernah satu kelompok waktu MOS, pernah apalagi ya gatau, tapi tetep aja dia tau gue sewaktu sekelompok di KKN ini. Maklum lah, dah nenek nenek, tapi gamau ngaku, maunya dipanggil Mami, jadi kita turutin, biar seneng dan badannya tetep sehat, hahaha. Mami gue ini pinter juga lho, medok juga, bisa diandalkan juga, dan serba bisa deh, cuma satu yang dai gabisa, gak bisa kurus, hahaha. Selama di sana, bawaan dia bercanda terus, jadi kalo ada mami pasti semua tertawa karena ada aja yang di-guyon-in nya. Bisa masak juga, jadi udah cucok jadi istri, cuma calonnya yang fix belom datang..... Mami ini yang paling gue inget adalah sabarnya, sabarnya menghadapi gue yang petakilan dan jadi teman tidur di setiap malam.

Sebenernya ada banyak bangeeet yang pengen diungkapkan lagi, tapi biarlah ucapan dari gue (yang baik-baiknya aja kok) biar jadi doa aja nanti yaaa, hehehe. So, kegiatan ini bener-bener dari temen yang gak kenal satu sama lain jadi saudara seibu sebapak. Dari bau kentut, kebiasaan aneh, alergi, ketakutan, dan hal lainnya udah gak asing lagi buat dibedakan satu sama lainnya. Walau dosen gue berpesannya "hati-hati yang pacaran bisa putus" atau "yang jomblo jadi bisa couple" bagi gue tetep "from friends to family". Jangan lupakan gue ya, keluarga KECIL Watuaji!!!

Keluarga KECIL Watuaji dan barang-barangnya

Foto di grup WA

Popular Posts

BTemplates.com